Bersama Bulog, Presiden Serahkan Batuan Beras di Karawang

Jakarta, GPriority.co.id – Presiden Joko Widodo menyerahkan Beras Bantuan Pangan tahap II di Karawang, Jawa Barat, Kamis (14/9).

Sebelumnya, Presiden telah menyerahkan langsung Beras Bantuan Pangan mulai Senin lalu di Bogor, Jakarta Utara dan Cilegon.

“Beras Bantuan Pangan yang dibagikan ini untuk bulan September,” ucapnya dikutip melalui laman resmi BUMN, Kamis (14/9).

“Kemudian nanti Oktober dan November juga dibagikan dengan jumlah yang sama yaitu 10 kg untuk masing-masing Keluarga Penerima Manfaat,” ujar Jokowi.

Jokowi menuturkan bantuan ini dibagikan kepada 21,3 juta Keluarga Penerima Manfaat, jadi kata Jokowi akan keluar dari Gudang BULOG setiap bulan sebanyak 210 ribu ton.

Sementara itu Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso memastikan pihaknya akan berusaha maksimal melakasanakan dua instrumen yang diarahkan oleh Jokowi.

Adapun dua arahan itu, yakni penyaluran beras Bantuan Pangan ini dan program operasi pasar.

“Kami sudah laksanakan secara serentak penyaluran beras Bantuan Pangan ini di seluruh Indonesia,” ujar Budi Waseso.

“Kemudian berbarengan juga kami gelontorkan beras operasi pasar ke seluruh jaringan distribusi yaitu retail, grosir dan pasar agar program ini berjalan dengan masif,” ucapnya.

Foto : dok.Bulog