Peringati Hari Perumahan Nasional 2022, KemenPUPR: Total Pembangunan Rumah Mencapai 6,7 Juta Unit

Jakarta,GPriority.co.id – Hari Perumahan Nasional (Hapernas) diperingati setiap tanggal 25 Agustus. Tema Hapernas tahun ini yaitu “Hunian Layak dan Terjangkau untuk Kita Semua”.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (MenPUPR), Basuki Hadimuljono mengungkapkan bahwa penyediaan perumahan bagi masyarakat merupakan salah satu tanggung jawab negara.

“Meskipun rumah merupakan sebuah private property, tapi menjadi tanggung jawab negara untuk menyediakan perumahan sebagai salah satu aspek hak asasi manusia,” ujar Menteri Basuki dalam sambutan di Pembukaan Rangkaian Hapernas 2022 pekan lalu.

KemenPUPR kemudian menambahkan total pencapaian pembangunan rumah dari tahun 2015 sampai 2021 sebanyak 6,7 juta unit.

Di tahun 2024, ketersediaan pembangunan rumah layak huni ditargetkan meningkat mencapai 70 persen yang dari semula 56,7 persen pada tahun 2020.

“Rumah tidak hanya menjadi tempat tinggal saja tapi juga meningkatkan produktivitas dan jadi bagian dari komponen untuk menurunkan kemiskinan ekstrem di masyarakat,” tambahnya.

Rangkaian kegiatan eringatan Hapernas minggu lalu terdiri dari beberapa agenda, seperti Pameran Rumah Rakyat bertajuk Indonesia Properti Expo (IPEX) 2022, sayembara desain dan inovasi teknologi, seminar, podcast, groundbreaking kolaborasi dalam Program Penanganan Kemiskinan Ekstrem (PKE). (Hn.KemenPUPR)