Sukabumi, Gpriority.co.id – Untuk menjaga ketersedian pangan, cadangan pangan serta aksebilitas masyarakat terhadap pangan, Pemkab Sukabumi giat membangun Lumbung Pangan Masyarakat. Seperti terlihat saat peresmian enam Lumbung Pangan Masyarakat (LPM) pada Kamis (26/01) oleh Bupati Sukabumi, H.Marwan Hamami.
Dalam sambutannya saat meresmikan enam Lumbung Pangan Masyarakat, Bupati Marwan mengatakan, pembangunan lumbung pangan ini merupakan wujud nyata kesungguhan pemerintah pusat hingga daerah yang berkomitmen untuk menjaga stabilitas ketersediaan pangan, cadangan pangan, dan aksebilitas masyarakat terhadap pangan. “Ini adalah salah satu harapan Bapak Presiden RI untuk bisa menepis terjadinya resesi ekonomi global di tahun 2023, gapoktan yang di amanahi untuk mengelola lumbung ini harus dikelola dengan sungguh-sungguh, baik dari segi pengelolaan maupun perawatan supaya keutuhan mesin agar selalu terjamin,” ujarnya.
Berdasarkan prediksi, jelasnya, harga pangan akan terus melonjak yang berakibat terjadinya inflasi, maka dari itu peran LPM harus terus tumbuh dan berinovasi terhadap kemajuan pertanian di daerah agar peran dan fungsinya bisa dirasakan oleh masyarakat. “Saya meminta kepada Dinas Ketahanan Pangan, Camat dan Kepala Desa agar gapoktan untuk terus diawasi agar LPM bisa dikelola dengan baik sehingga bisa tumbuh dan berkembang demi mensejahterakan masyarakat melalui potensi pertanian yang kita miliki,” sebutnya.
Pembangunan LPM, sambungnya, merupakan salah satu bentuk prinsip pemerintah dalam menghadapi situasi dan kondisi bangsa kedepan dengan hirup pikuk ekonomi yang semakin sulit. “Pertahankan potensi lahan sawah yang ada di wilayah bapak dan ibu, cermati dan kembangkan potensi ini dengan kreasi dan inovasi yang dapat menumbuhkan perekonomian masyarakat desa khususnya para petani di Kabupaten Sukabumi,” tandasnya. Ia pun berharap dengan dibangunnya enam LPM dapat menjadi peluang usaha bagi masyarakat di Kabupaten Sukabumi.
Sebagai informasi, enam LPM yang diresmikan tersebut diantaranya LPM yang dikelola komunitas Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Tunas Jaya Desa Cikangkung Kecamatan Ciracap, Gapoktan Sinar Tani Desa Jampang Tengah Kecamatan Jampang Tengah, Gapoktan Tunas Bangsa Desa Bantarsari Kecamatan Pabuaran, Gapoktan Margamulya Desa Margaluyu Kecamatan Sagaranten, Gapoktan Rukun Warga Desa Cimahpar Kecamatan Kalibunder, serta Gapoktan Mitra Mandiri Desa Cikarang Kecamatan Jampang Kulon. Peresmian tersebut dipusatkan di Gapoktan Tunas Jaya Desa Cikangkung, Kecamatan Ciracap yang dihadiri oleh unsur Forkopimda, Forkopimcam, Kepala Desa, serta tamu undangan lainnya. (dbs/PS)