Resmi Menjadi Sekda Sultra Asrun Lio Siap Kerja Keras Bersama

Sultra,GPriority.co.id-Hari ini (11/1/2023), Gubernur Sulawesi Tenggara, H. Ali Mazi, SH. Melantik Asrun Lio sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) definitif Provinsi Sultra di Aula Merah Putih Rumah Jabatan Gubernur.

Dalam siaran pers yang dikirim Jubir Sultra, Pelantikan ini berdasarkan, Surat Keputusan (SK) Presiden RI Nomor 166/TPA Tahun 2022, tentang usulan pengangkatan calon pejabat pimpinan tinggi madya Sekretaris Daerah Provinsi Sultra.

Usai melantik, Ali Mazi mengatakan agar Asrun Lio melanjutkan program yang telah dibuatnya demi kemajuan Sultra,”Karena Sultra ini milik kita bersama, kedepannya kalau ada masalah kita harus mencari solusinya, semua masalah ada solusinya dan kita selesaikan bersama-sama,”.

Ali Mazi yakin dengan pengalaman yang dimiliki Asrun Lio selama menjabat sebagai PJ Sekda, ia mampu mengatasi segala permasalahan yang ada.
Usai pelantikan, ucapan mengalir deras dari para pejabat yang baru dilantik beberapa waktu yang lalu maupun yang sudah dilantik. Adapun pejabat yang mengucapkan selamat kepada Asrun Lio adalah Kepala BPSDM Dra.Hj.Yuni Nurmalawati M.Si, Karo Pembangunan Dr La Ode Muhammad Rusdin Jaya, Sip, Msi, Kadis Pariwisata Muhamad RAJULAN, ST, M. Si, Kadis perhubungan Abdul Rajab ST MSi, Kadis DPMPTSP Parinringi SE, M.Si, Asisten 3 Setda Sultra Muh. Ilyas Abibu SE.MDM, Kadis Kominfo Ridwan Badalla dan segenap Kepala OPD yang ada dijajaran Pemprov Sultra. (Hs.Foto:Prokopim Sultra)