Jakarta, GPriority.co.id – Masak sambil melihat resep di gadget, mungkin akan sedikit merepotkan. Namun bagaimana jika anda bisa masak sambil melihat resep masakan melalui kulkas di dapur anda? Inilah inovasi teknologi terbaru yang coba dihadirkan oleh Samsung.
Kulkas Samsung Bespoke 4-Door Flex sudah menggunakan teknologi kecerdasan buatan manusia (AI), yang juga dilengkapi dengan beberapa fitur canggih yang tak dimiliki kulkas pada umumnya.
Apa saja keunggulan Kulkas Samsung Bespoke 4-Door Flex?
Pertama, kulkas ini dilengkapi dengan AI Vision Inside yang menggunakan kamera internal cerdas. Kamera ini berfungsi untuk mengenali dan mengidentifikasi 33 jenis makanan segar yang dimasukkan dan dikeluarkan dari kulkas.
Selain itu, daftar makanan yang tersedia juga dapat diedit di layar Family Hub™+, serta pengguna dapat secara manual menambahkan informasi tanggal kedaluwarsa makanan atau item yang ingin dipantau.
Tak hanya sampai disitu, sebuah peringatan akan muncul dari layar LCD 32 inchi di pintu kulkas, jika ada bahan makanan yang akan masuk masa kedaluwarsa.
Ada juga fitur pemantau filter air yang dapat memberikan peringatan apabila filter air harus diganti.
Melalui aplikasi Samsung Food yang dapat diakses di Family Hub™+. Didukung oleh Food AI yang ditingkatkan, memungkinkan pengguna untuk membuat resep masakan mereka.
Dilansir dari Techverse Asia, kulkas ini juga bisa membantu mencarikan rekomendasi resep menu yang cocok untuk diet. Kamu bisa menentukan jenis menu diet yang diinginkan, mulai dari diet vegan, fusion, diet bebas gluten, pescatarian, bebas susu, dan lainnya.
Kulkas Bespoke 4-Door Flex juga dilengkapi dengan layar di pintunya, sehingga memungkinkan penggunanya untuk dengan mudah membawa tampilan smartphone Galaxy ke layar Family Hub™+.
Dengan kelebihan tersebut, anda bisa menikmati aplikasi YouTube dan TikTok di layar kulkas, untuk mendapatkan informasi dan hiburan.
Dengan fiturnya yang super canggih, Kulkas Bespoke 4-Door Flex dibanderol dengan harga Rp30,69 juta.
Foto : Samsung