Penulis : Haris | Editor : Lina F | Foto : Madura United
Madura,GPriority.co.id-Tinggal menunggu hitungan minggu, Liga Indonesia 1 2023 akan dimulai.
Madura United yang menjadi salah satu kontestan mengatakan, siap mengarungi Liga Indonesia 1 yang akan dimulai 1 Juli 2023.
“Kesiapan kami terlihat dari perekrutan pemain asing. Dari 6 kuota yang ditetapkan PSSI dan PT Liga Indonesia semuanya sudah terisi,” ucap Annissa Zhafarina, Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), dalam siaran persnya, Jum’at (16/6).
Adapun pemain asing yang dimaksud adalah Hugo Gomes (Brasil, CMF, 28 tahun), Lulinha (Brasil,SS, 33 tahun), Cleberson (Brasil, CB,30 tahun) , Jacob Mahler (Singapura, CB, 23 tahun), Fransisco Israel Rivera (Meksiko, DM, 28 tahun) dan Junior Brandao (Brasil,CB,23 tahun).
“Pemain asing tersebut sudah datang dan melakukan latihan bersama pemain lokal. Dari pantauan kami dan uji coba mereka terlihat nyetel dengan pemain lain dan ngeyel. Kami yakin bersama mereka, Madura United bisa juara Liga 1,” tutur Annisa mengakhiri siaran persnya.