Penulis : Dimas A Putra | Editor : Lina F | Foto : Instagran @jokowi
Jakarta, GPriority.co.id – Lagu ciptaan rapper Saykoji mendapat pujian dari Presiden RI Joko Widodo. Pujian itu disampaikan melalui akun Instagram pribasi milik orang nomor satu di Indonesia itu.
Terlihat dalam unggahannya, Saykoji tampak menyanyikan lagu tentang IKN dengan latar perjalanan menuju pulau Kalimantan.
“Terima kasih untuk lagu rap dari @Saykoji. Liriknya sungguh menyemangati,” tulis Jokowi dalam postingannya, Sabtu (23/9).
Dalam liriknya, sang Rapper tampak menyanjung soal IKN dan peran pentingnya di masa depan sebagai Ibu Kota yang baru Republik Indonesia.
Berikut lirik lagu Saykoji soal IKN.
Terlahir 83 di Balikpapan,
Selalu ada makna bila ku ke Kalimantan.
Bermula ku di sini raih mimpi dari angan,
Diajak Pak Jokowi ke IKN laksanakan.
Visi bangsa bergerak pesat di lini masa,
Bertumbuh besar ke masa depan yang dirasa,
Bukan hal mudah untuk bisa merubah,
Kemajuan perlukan pikiran terbuka.
Plant a seed for the future make it grow,
For the whole world to know let it glow.
Garuda bentangkan sayap ke udara Soar to the corners,
Timur Barat Selatan Utara Nusantara titik nolnya kita bermuara,
Mimpiku liha kilaunya sebelum masuk pusara.
Perekat bangsa kota dunia untuk semua,