Penulis: Aflaha Rizal Bahtiar | Editor: Lina F | Foto: Instagram/@saosinofficial
Jakarta, GPriority.co.id— Grup band emo rock asal Newporth Beach, California, Amerika Serikat Saosin bakalan jadi pembuka konser Bring Me The Horizon di Jakarta November mendatang.
Selain I Prevail yang juga jadi pembuka di hari pertama, Bring Me The Horizon menambah jadwal hari kedua konsernya di Jakarta.
Pelantun lagu “You’re Not Alone” dan “Seven Years” sempat membatalkan konsernya di Hammersonic 2023 yang lalu. Kini, band yang dianggotakan oleh Anthony Green dan kawan-kawannya menjadi pembuka konser BMTH.
Kabar ini disampaikan oleh akun official Ravel Entertainment pada Rabu (23/8) dalam pengumuman penambahan hari konser BMTH di Beach City International Stadium, Jakarta.
Selain itu, tiket pada hari pertama juga dikabarkan ludes dalam waktu kurang dari satu jam.
“Terima kasih atas antusiasme untuk BMTH Live in Jakarta. Sesuai permintaan, @bringmethehorizon Live in Jakarta menambah hari konser,” ungkap pernyataan resmi pada unggahan Instagram Ravel Entertainment.
Konser hari kedua BMTH ini diadakan pada tanggal 11 November 2023 mendatang.
Di samping itu, Ravel Entertainment juga mengumumkan bahwa Saosin akan menjadi Bintang tamu pembuka.
“Kami menambahkan @saosinofficial untuk ikut meramaikan sebagai bintang tamu spesial,” ucapnya.