Anies Baswedan Himbau Kegiatan Ziarah Kubur Ditiadakan 12 Hingga 16 Mei 2021

Jakarta,Gpriority-Jakarta kembali masuk zona merah. Hal inilah yang membuat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menggelar konfrensi pers  secara virtual pada Senin (10/5/2021) terkait lebaran 2021.

Menurut Anies dalam konferensi pers tersebut, mulai 12 Mei hingga 16 Mei seluruh pemakaman di Jabodetabek akan ditutup dari pengunjung untuk ziarah.” Pengumuman ini saya sampaikan setelah melakukan koordinasi dengan kepala daerah se-Jabodetabek,” jelas Anies.

 Lebih lanjut dikatakan oleh Anies, yang menjadi pertimbangan penutupan makam sejabodetabek oleh dirinya dan juga kepala daerah lainnya adalah adanya keinginan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang semakin meninggi.

Selain ziarah kubur, Anies dalam konferensi pers tersebut juga menyerukan agar zakat harus disalurkan secara langsung kepada calon penerima dengan tetap menerapkan protokol kesehatan . “ Harus langsung ke rumah, jangan dilapangan atau di masjid karena berpotensi menimbulkan kerumunan masyarakat.

Guna memperkuat statementnya, Anies telah membuat Seruan Gubernur DKI Nomor 5 tahun 2021 tentang pengendalian aktivitas masyarakat dalam pencegahan penyebaran Covid-19 pada masa libur idul fitri 1442 hijriah.(Hs)