Wisata Alam Kaltara Jadi Magnet Andalan

Tarakan,GPriority.co.id — Provinsi Kalimantan Utara, salah satu provinsi di Kalimantan ini masih tergolong baru, sehingga belum banyak yang tahu mengenai pariwisata ataupun budayanya. salah satu budaya yang masih dijaga dengan baik dan sangat kental adalah budaya Dayak, sehingga sangat baik untuk pelestarian budaya di Indonesia.

Selain budaya, provinsi ini juga memiliki banyak wisata alam yang tersebar di sejumlah Kabupaten Kota di Provinsi Kaltara.

Berikut daftar wisata alam di provinsi Kaltara yang patut untuk dikunjungi ;

*Air Terjun Krayan
Menjadi salah satu destinasi wisata di Kaltara yang minim pengunjung karena aksesnya yang cukup sulit. Daerah ini tidak dilengkapi jalur darat, sehingga wisatawan harus memakai jalur udara untuk sampai di destinasi ini. Tentu biaya yang dikeluarkan cukup tinggi, sehingga baik turis domestik maupun mancanegara sangat jarang ke tempat ini. Namun perlu ketahui lokasi destinasi wisata ini berdekatan dengan negara tetangga.

Wilayah satu ini seakan akan menjadi lokasi yang kurang terjamah, sehingga budaya Dayak masih sangat terjaga dan cukup kental. Wisata Air Terjun Krayan ini memiliki potensi dan daya tarik yang cukup tinggi. Potensi yang dimilikinya yaitu menjadi wisata yang mendunia jika akses dan fasilitas diperbaiki. Daya tarik yang ditawarkan adalah keasrian alam dan debit air yang sangat besar, sehingga dijadikan PLTA oleh masyarakat setempat sehingga lebih hemat energi.

Air terjun Klayang berada si Desa Long Midang, Kec. Krayan, Kab. Nunukan provinsi Kaltara.

*Kebun Raya Binusan
Kebun Raya Binusan,
Kalimantan sangat terkenal dengan hutannya yang menjadi paru paru dunia dengan aneka flora dan fauna liar. Karena itu, kebun raya binusan ini cukup ramai dikunjungi karena bisa Anda jadikan sebagai objek wisata dan edukasi.

Tempat ini juga menawarkan spot menarik untuk menikmati akhir pekan, udara yang sejuk sehingga sangat nyaman, dan menikmati hutan yang cukup asri. Berlibur dengan memandang alam ini dapat menyegarkan kembali pikiran dan hati. Desa Binusan berada di Kec. Nunukan, Kab. Nunukan. Provinsi Kaltara.

*Pantai Eching,
Ingin berlibur ke pantai tetapi tetap aman untuk anak anak, Pantai Eching menawarkan objek wisata menarik untuk liburan bersama keluarga dengan sangat aman. Pantai satu ini memiliki ombak yang cukup tenang sehingga aman untuk berenang ataupun bermain anak anak. Kita juga dapat menikmati keindahan pantai Eching dari ketinggian melalui mercusuar.

Pantai Eching, berada di Ujang Dewa, Selisun, Kec. Nunukan Selatan, Kab. Nunukan. (Ae)