
BARRU, Gpriority — Bupati Kabupaten Barru, Suardi Saleh, telah melakukan berbagai terobosan yang berhasil ia tunjukkan selama empat tahun terakhir, bahkan kini Barru merupakan salah satu Kabupaten yang menjadi ikon pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Selatan ( Sulsel).
Tak tanggung-tanggung, Barru yang berpenduduk sekira 170 ribu jiwa, kini tengah menuju kawasan ekonomi khusus di Indonesia. Hal itu ditandai dengan dimulainya pembangunan Kawasan Industri yang dikelola bersama PT (Persero) Kawasan Industri Makassar.
PT.(Persero) Kawasan Industri Makassar (Kima) sudah menandatangani Memorandum of Understanding (MOU) di Baruga Singkeru Ada’e, Rujab Bupati Barru, akhir tahun 2020 lalu.
Barru akan melakukan pengembangan areal kawasan seluas ± 3.097,42 Hektare. Meliputi dua kelurahan dan tiga desa. Masing-masing, Kelurahan Sepe, E Kelurahan Mangempang, Desa Siawung, Desa Madello dan Binuang.
Kawasan ini bakal didesain dengan konsep pengembangan Eco Industrial Park. Jika ini terealisasi, dipastikan ada ribuan tenaga kerja yang terserap. Belum lagi dampak ke masyarakat mengenai perputaran ekonomi yang cepat dan muaranya pada kesejahteraan rakyat.
Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah yang hadir langsung dalam penandatangan MoU, melontarkan kekaguman melihat progress pembangunan dan capaian yang ditunjukkan Barru di bawah komando Suardi Saleh.
“Kabupaten Barru menjadi Ikon pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Selatan. Kami bangga di era kemimpinan Suardi Saleh yang menjadikan Barru ikon pertumbuhan ekonomi Sulawesi Selatan semakin maju,” tegas Nurdin Abdullah.
Nurdin Abdullah juga terang-terangan mengakui jika Suardi Saleh adalah pemimpin yang hebat dan luar biasa. Salah satu tolak ukurnya, Barru punya banyak kemajuan. Ditambah lagi, bisa menarik banyak investor masuk menanamkan modalnya.
“Saya bangga kepada Bupati Barru Suardi Saleh, karena dia sudah sediakan segala hal di wilayah Kabupaten Barru. Mulai dari Industri-industri sudah ada di Barru. Dia (Suardi Saleh) sangat Luar biasa dan dia orang hebat,” puji Nurdin.
Sementara itu, Suardi Saleh menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Gubernur Sulsel yang hadir dalam penandatangan MoU antara Pemkab Barru dan PT. KIMA.
Menurut dia, penandatangan ini menunjukkan komitmen bersama antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, Pemerintah Kabupaten Barru dan PT. Kawasan Industri Makassar Persero untuk mendorong percepatan investasi, baik PMA maupun PMDN. Selain itu, juga mendorong bahwa Kawasan EMAS Kabupaten Barru memiliki daya tarik investasi.
Suardi Saleh berupaya bersama Pemprov Sulsel terus berbenah agar kedepannya Barru bisa menjadi tujuan investasi nasional, terutama jika kawasan industri sudah mulai berjalan optimal.
“Dan kepada PT. Kawasan Industri Makassar (Persero) kami mengucapkan terima kasih atas dimulainya kerjasama pengelolaan kawasan Industri di Kabupaten Barru. Besar harapan kami, agar di masa yang akan datang dapat lebih meningkatkan dan mengembangkan investasinya di Kabupaten Barru,” harapnya.
Sekedar informasi, MoU ini ditandatangani Muhammad Mahmud selaku Plt Direktur PT Kawasan Industri Makassar, Bupati Barru Suardi Saleh yang disaksikan Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah.#(AE)