Jakarta,GPriority.co.id –Sukses dengan dua gelaran sebelumnya, pameran bisnis produk halal dan industri syariah terbesar di Indonesia bertajuk Indonesia Muslim Lifestyle Festival (Muslim Life Fest) siap digelar di Indonesia Convention Exhibition BSD (ICE BSD) pada 26 – 28 Agustus 2022
Mengusung tema #salingdukung, gelaran Muslim Life Fest ini akan diikuti 298 exhibitor dari 12 kategori, baik dari Jabodetabek maupun daerah lainnya.
Di area seluas 10.000 m2, ratusan tenant ini siap menampilkan produk mereka mulai dari Modest fashion, Islamic education, Hobbies and communities, Islamic book & publisher,Halal travel, Thibbunnabawi herbal, Beauty & Pharmaceutical hingga Zona Kuliner HalalAman&Sehat (KHAS).
Berbeda dari sebelumnya, penyelenggaraan Muslim Life Fest kali ini menghadirkan Muslim Life Trade yang merupakan zona khusus perdagangan ekspor produk halal ke sejumlah negara. Sejumlah perusahaan – perusahaan luar negeri hadir untuk menjalin mitra bisnis dengan pasar Indonesia dan perwakilan negara – negara Islam dan sahabat, diantaranya Bahrain, Pakistan, Jepang, Malaysia dan masih banyak lagi. Penyelenggara memfasilitasi “business matchmaking” antara seller dan buyer untuk saling mengenal. berjejaring, bernegosiasi dan bertransaksi. Karena itu selama dua hari pertama, Muslim Life Trade tidak dibuka untuk umum, sedangkan hari ke tiga pameran dibuka untuk umum.
“Peluang produk halal di mancanegara prospeknya sangat besar. Untul itulah Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) berupaya menjembatani seluruh anggota untuk mengenali potensi pasar ekspor produk halal, dan meningkatkan kapasitas pelaku usaha sehingga siap memenuhi kebutuhan pasar mancanegara,” tutur Rachmat Sutarnas Marpaung, Ketua KPMI.
Direktur PT Lima Event Indonesia (Lima Events), DeddyAndu, mengatakan event ini diharapkan mampu membangkitkan ekonomi umat sekaligus mengajak peserta untuk bangkit, berkarya, berproduksi, bermuamalah kembali secara offline melalui kegiatan pameran. “Terlebih sebelumnya kami telah menyelenggarakan pameran Muslim LifeFair di Jakarta dan Yogyakarta yang merupakan pameran road to Muslim Life Fest, di mana animo pengunjungnya Alhamdulillah sangat luar biasa. Semangat saling dukung inilah yang kami harapkan berlanjut di Muslim Life Fest,” jelas Deddy Andu, Direktur PT Lima Event Indonesia (Lima Events) sebagai penyelenggara.
Muslim Life Fest dan Muslim Life Trade mendapat dukungan dari berbagai pihak termasuk Komite Nasional Ekonomi dan keuangan Syariah (KHEKS),Kementerian Koordinator Perekonomian, Bank Indonesia (BI) dan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal(BPJPH). Pameran ini menjadi bagian dari avent on to “Indonesia Sharia Economic Festival” (ISEF)2022
KNEKS mendukungi nisiatif KPM menyelenggarakan event ini. Selain dapat membantu menggerakkan roda perekonomian para pelaku usaha Industri halal, juga dapat membantu upaya peningkatan ekspor produk-produk halal Indonesia ke mancanegara sebagai bagian dan upaya mewujudkan Indonesia menjadi Pusat Produsen Produk Halal Tahun 2024,” papar Putu Rahwidhlyasa. Direktur Bisnis dan Kewirausahaan Syariah, Manajemen Eksekutif KNEKS.
Melihat antusiasme pengunjung dan penyelenggaraan pameran sebelumnya. Andu optimis kegiatan Muslim Life Fest 2022 akan mendapat sambutan positif. Karena Muslim Life Fest juga dimeriahkan dengan banyak kegiatan dan aktivitas menarik sehingga pengunjung yang datang bisa sekaligus belajar mengenali bisnis syariah dan perkembangan trennya serta menjadi salah satu wisata keluarga (family time). Diantaranya workshop parenting, Job Fair Lomba MTQ untukAnak, Lomba Coding untukanak, Talaqqi Bersanad, Kid’s corner, Storytelling, Pony Ride, WahanaAndong, Kelas Robotik, masih banyak lagi beragam aktivitas seru bersama keluarga yang bisa didapatkan di pameran ini.
Mendukung pameran sebagai sponsor pameran Muslim Life Fest, hadir Xendit yang merupakan perusahaan teknologi finansial yang menyediakansolusi pembayaran dan menyederhanakan proses pembayaran untuk bisnis di Indonesia, Filipina, dan Asia Tenggara, mulaidari UMKM, startup, e-commerce hingga perusahaan besar.
Muslim Life Fest merupakan event puncak sekaligus event muslim terbesar yang digelar Lima Event bersama denganKomunitasPengusaha Muslim Indonesia (KPMI). Pada Agustus 2019, Indonesia Muslim Life Fest telah sukses menarik perhatian 60 ribu pengunjung pada perhelatan pertamanya di Jakarta Convention Center (JCC).
Tahun 2022, Muslim Life Fair diselenggarakan dalam skala regional Jakarta di Istora GBK, Senayan, Jakarta pada 25 – 27 Maret 2022, berhasil menarik perhatian 30 ribu pengunjung dan membukukan transaksi sekitar Rp 20 miliar. Berlanjut, pameran Life Fair Yogyakarta di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 3 – 5 Juni 2022 lalu sukses menyedot perhatian sekitar 21 ribu pengunjung. Setelah pelaksanaan Muslim Life Fest di ICE BSD, KPMI dan Lima Events juga bersiap menyelenggarakan Indonesia Muslim Life Fair 2022 di Bandung awal bulan Desember 2022.
Tiket masuk Muslim Life Fest sudah bisa dipesan melalui https://muslimlifeshop.com. Calon buyer Muslim Life Trade dapat mendaftarkan diri di website www.muslimlifetrade.com.(Hs.Foto.Adi)