Bekasi,gpriority-Berdasarkan website corona.bekasikota.go.id hingga Jum’at (15/5) sebanyak enam pasien dinyatakan sembuh dari Covid-19, sehingga totalnya menjadi 193.
Untuk kasus positif, bertambah menjadi dua sehingga totalnya menjadi 274 pasien. Untuk yang meninggal, hingga saat ini tercatat ada 29 pasien yang meninggal dan telah dimakamkan secara protap sesuai dengan aturan yang berlaku.
Terkait ODP, Pemkot Bekasi mencatat ada 2.218. Dari jumlah tersebut sebanyak 820 orang telah selesai dipantau.
Untuk PDP tercatat ada 930. Dari jumlah tersebut baru 430 orang yang telah selesai di awasi.
Terkait update Covid-19 di Indonesia, Juru Bicara Pemerintah Untuk Penanganan Covid-19 Ahmad Yurianto mengatakan,terjadi penambahan kasus positif sebanyak 490 pasien hari ini sehingga total menjadi 16.494 kasus.
Untuk yang sembuh, Yuri mengatakan ada 3.803 orang dan yang meninggal 1.076 orang.(Hs)