Kalahkan Las Vegas dan Budapest, Bali Jadi Destinasi Wisata Paling Bahagia Versi Club Med

Jakarta,GPriority.co.id – Survei yang dilakukan oleh Club Mediterranee atau Club Med Prancis telah menempatkan Bali sebagai destinasi wisata paling bikin bahagia.

Dalam survei tersebut disebutkan bahwa Bali melampaui Las Vegas dan New Orleans yang berada di urutan kedua dan ketiga secara berturut-turut.

Survei yang dilakukan itu meliputi beberapa faktor penunjang sebagai penentu survei diantaranya angka kejahatan, keamanan, polusi, dan harga minuman di berbagai destinasi di dunia.

Wakil Gubernur Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace menuturkan alasan Bali didapuk menjadi destinasi wisata paling bikin bahagia di mata para wisatawan.

“Ini karena manusia, alamnya, dan budayanya. Budaya kita sangatlah tertib, sangat membuka diri, kemudian orang-orang di sini kan ramah-ramah, alamnya juga indah,” ujar Wagub Cok Ace dalam pernyataannya.

“Terima kasih, karena telah menetapkan Bali sebagai destinasi wisata nomor satu bikin bahagia. Ini luar biasa dan jadi hal yang bagus, tujuan orang mau berwisata kan memang untuk bahagia,” tambahnya.

Bali dianggap sebagai destinasi wisata paling bikin bahagia karena memiliki banyak pemandangan indah, masyarakatnya ramah, angka kejahatan rendah, kulineran murah, kaya akan budaya, dan fasilitas kebugaran atau spa yang baik.

Inilah 10 teratas destinasi liburan di dunia paling bikin bahagia menurut versi Club Med:

1. Bali, Indonesia.
2. Las Vegas, Amerika Serikat.
3. New Orleans, Amerika Serikat.
4. Barcelona, Spanyol.
5. Amsterdam, Belanda.
6. Budapest, Hungaria.
7. Vancouver, Kanada.
8. San Fransisco, Amerika Serikat.
9. Dubai, Uni Emirat Arab.
10. Rio de Janeiro, Brasil.

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno bangga atas pencapaian ini dan mendorong bagi pelaku usaha di kawasan wisata untuk mempertahankan keindahan lokasi wisata demi mewujudkan lingkungan wisatawan yang sejahtera. (Hn.Kemenparekraf)