Jakarta,Gpriority-Seiring dengan berakhirnya pelarangan mudik pada Senin kemarin (17/5/2021), mulai hari ini (18/5/2021) KAI Commuter Jabodetabek seperti diutarakan VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba dalam keterangan persnya kembali mengoperasikan layanan KRL hingga pukul 22.00 WIB.
“Setelah beroperasi kembali hingga pukul 22.00 WIB, jumlah perjalanan KRL juga ditambah menjadi 984 perjalanan setiap harinya,” kata Anne Purba.
Lebih lanjut dikatakan Anne Purba, dengan berakhirnya masa larangan mudik, KRL juga kembali melayani stasiun-stasiun yang berada di wilayah Kabupaten Lebak. Yakni Stasiun Maja, Citeras, dan Rangkasbitung.(Hs)