Jakarta,GPriority.co.id-Setiap hari Jum’at, sebagian besar umat Islam membagikan makanan kepada fakir miskin dan jamaah masjid. Pembagian makanan inilah yang disebut Jum’at Berkah.
Lantas, dari mana sih sebenarnya hari Jumat disebut hari barakah dalam Islam? Dalam kitab Mawaidzh Ushfuriyah karya Muhammad bin Abu Bakar Al-Ushfuri disebutkan kisah muasal tentang hari Jumat berkah dan kenapa hari tersebut disebut sebagai hari terbaik dalam 7 hari dalam Islam.
Dari kitab tersebut dikisahkan, Jum’at berkah diciptakan oleh Baginda Nabi Muhammad SAW. Rasullah melihat di hari Jum’at yang mulia ini harus diisi dengan kegiatan yang juga mulia. Oleh sebab itulah Rasullah mengajak sahabatnya untuk memberikan rejeki yang mereka miliki kepada fakir miskin dan kaum dhuafa.
Setelah itu kegiatan ini rutin dijalankan setiap Jum’at baik sebelum maupun sesudah. Banyak manfaat yang didapat membuat sebagian umat muslim mengikutinya hingga saat ini. (Hs.Foto: dok.pribadi)