Presiden AS Joe Biden Keluarkan Miliaran Dolar Untuk Israel

Penulis: Aflaha Rizal Bahtiar | Editor: Dimas | Foto: Aflaha Rizal Bahtiar

Jakarta, GPriority.co.id – Duta Besar Palestina di Indonesia, Zuhair Al-Shun mengatakan, bahwa presiden Amerika Serikat Joe Biden disebut keluarkan miliaran dolar untuk mempertahankan Israel.

“Kemarin saya mendengar statement dari presiden Biden bahwa Israel berkat Amerika, dan Amerika rela mengeluarkan miliaran dollar untuk mempertahankan Israel. Dan itu yang dikatakan oleh Biden,” ungkapnya di Kedubes Palestina di Indonesia, Jakarta, Selasa (10/10).

Duta Besar Palestina itu mengatakan, konflik yang terjadi di sana bahwa Israel juga melakukan kekerasan di beberapa wilayah.

“Tampaknya kegiatan yang dilakukan Israel sudah hal yang normal terhadap bangsa Palestina,” ungkapnya.

“Dan Israel juga melakukan kekerasan di beberapa wilayah Palestina dan wilayah lainnya,” Jelasnya.

Menurutnya, Palestina menjadi bagian negara Arab yang perlu didukung lewat solidaritas atas kekerasan yang dilakukan oleh Israel.

“Dan kesempatan kali ini saya tidak membicarakan konflik yang terjadi. Namun yang ingin saya sampaikan, otoritas Palestina telah memperingatkan oleh Presiden kami bernama Mahmoud Abbas. Dan aktivitas yang dilakukan Israel merupakan hal yang sangat buruk,” tegasnya.