3 Original Series Hadir di Vidio

Jakarta,GPriority.co.id-Sebagai platform streaming nomor satu di Indonesia, vidio pada Rabu (11/5/2022) kembali menghadirkan tayangan lokal menarik dan menghibur bagi para pecinta film di Indonesia.Tayangan yang dimaksud adalah 3 vidio original series.

Bekerjasama dengan Screenplay Films dan Sky Films, Vidio untuk pertama kalinya menghadirkan tidak hanya satu namun tiga judul Vidio Original Series yang akan dibintangi oleh bintang papan atas Indonesia seperti Cinta Laura Kiehl, Amanda Rawles, Raline Shah, Jerome Kurnia, Al Ghazali, & Deva Mahenra.

Tiga judul Vidio Original Series ini, mengangkat kisah tiga perempuan dengan mimpi dan petualangan yang berbeda-beda. Mulai dari kisah seorang perempuan yang tengah mengejar mimpinya untuk ke Paris, lika-liku kehidupan seorang penulis setelah putus cinta, hingga peliknya kisah seorang atlet bulutangkis yang mendadak hamil ketika sedang berada di puncak karier.

Tayang perdana 15 Mei 2022, berlatar keindahan Bali dan Paris, Vidio Original Series Daniel & Nicolette yang diangkat dari cerita Wattpad yang telah dibaca lebih dari 46 juta kali. Bercerita tentang perjalanan hidup Nicole (Cinta Laura Khiel), seorang gadis yang bermimpi untuk menjadi seorang DJ handal dan ingin menyusul kekasihnya di Paris. Berbagai hal kerap menghambat perjuangannya meraih mimpi dan cinta, namun hal itu tak lantas mematahkan semangat Nicole untuk terus berjuang menggapai mimpi, dengan support dari sahabatnya, Livia (Susan Sameh). Demi mewujudkan mimpinya tersebut, Ia rela melakukan segala hal termasuk menjadi asisten pribadi Daniel (Jerome Kurnia), seorang pemilik hotel sekaligus restoran dari grup maestro ternama. Daniel yang tengah mengalami pergolakan dalam hubungan asmaranya dengan sang kekasih, Miranda (Jihane Almira), justru tertarik dengan Nicole karena kepolosan dan sikap apa adanya. Mimpi, cinta, dan persahabatan akan saling bersilang, dan memberikan cerita yang sangat relevan dengan para penontonnya.


Menghadirkan kisah seorang mahasiswi sekaligus atlet bulutangkis berprestasi yang mendadak hamil tanpa melalui hubungan seksual, Vidio Original Series Virgin Mom tayang 20 Mei 2022. Naya (Amanda Rawles) yang tengah menikmati kariernya sebagai atlet bulutangkis harus menghadapi pilihan sulit karena kesalahan medis yang menyebabkan dirinya hamil. Kehidupan Naya yang semula baik-baik saja, termasuk kegiatan perkuliahan seru, persahabatan dengan Meira (Amel Carla), dan kisah cintanya dengan Dafa (Al Ghazali) yang baru dimulai, semuanya menjadi penuh drama karena kehamilan ini. Apalagi tidak semudah itu untuk Naya untuk memilih meneruskan kehamilannya atau tidak. Dapatkah Naya mengambil keputusan yang tepat baginya?

Pada penghujung bulan Mei, penonton dapat menyaksikan Dating Queen yang akan tayang 26 Mei 2022. Menceritakan tentang empat sahabat perempuan yang menggeluti dunia percintaan lewat dating apps. Dina (Raline Shah) keasyikan berkencan dengan banyak lelaki hingga kehilangan fokus. Jane (Nadine Alexandra) malah memiliki pacar rahasia. Ratih (Dea Panendra) menemukan jodoh yang sama sekali bukan tipenya. Susan (Maria Theodore) tidak ingin punya pacar tapi malah jatuh cinta. Sementara itu, Bambang (Deva Mahenra) yang sedang mencoba membuka hatinya, untuk perempuan yang ia pikir tidak mungkin ia dapatkan. Adrian (Arifin Putra) berhadapan dengan pilihan untuk hidup bebas dari segala komitmen. Fahmi (Tanta Ginting) jatuh cinta pada perempuan yang sama sekali tidak memandangnya. Nathan (Shandy William) terlibat skandal yang justru akhirnya membuatnya menemukan cinta yang lebih baik. Vidio Original Series Dating Queen akan membawa penonton untuk mendalami cerita dari empat perempuan yang mampu menghadapi dan menyelesaikan permasalahannya sendiri.

Tina Arwin selaku Chief Content Officer Vidio mengatakan “Vidio selalu menghadirkan konten unggulan yang mampu menghibur penonton dari berbagai latar belakang. Pada bulan Mei ini, Vidio sebagai Home of Indonesian stories merilis tiga judul series dengan bintang unggulan Indonesia. Menyajikan ragam tontonan menarik dari genre yang sangat relatable dengan kehidupan masyarakat modern. Selain mengangkat cerita karya orisinil dan adaptasi dari buku, Vidio juga melakukan kerja sama eksklusif dengan Wattpad untuk menyuguhkan series terbaik yang dapat menemani keseharian para pelanggan Vidio.”

Vidio Original Series Daniel & Nicolette, Dating Queen & Virgin Mom akan tayang eksklusif hanya di Vidio. Tiga Episode pertama akan tayang pada minggu pertama. Untuk episode pertama dan kedua dapat disaksikan secara GRATIS di aplikasi Vidio, untuk menonton episode selanjutnya konsumen dapat berlangganan Vidio Premier Platinum mulai dari 25 ribu rupiah. Konsumen dapat mengunduh dan install aplikasi Vidio di smartphone Android dan iOS di Apple Store atau Google Store serta dapat diakses juga melalui website www.vidio.com. (Hs.Foto.Hs)