Jakarta,Gpriority-Selama dua hari (4-5 Maret 2020) Kementerian Perdagangan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Hotel Borobudur Jakarta.
Acara sendiri dibuka oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu pagi (4/3) di Istana Negara. Pembukaan sendiri dihadiri olej Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto , Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto dan Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki.
Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan dampak penyebaran virus corona dapat menurunkan aktivitas ekonomi di dalam negeri. Selain itu, juga memperlambat kinerja di berbagai sektor, baik pariwisata, perdagangan, dan investasi.
Jokowi juga berpesan agar mencari terobosan-terobosan yang sederhana simpel tapi bisa menjadi kelancaran aktivitas baik ekonomi secara makro, ekspor maupun impor.
Usai pembukaan, acara sendiri dilanjutkan di Hotel Borobudur Jakarta. Dalam sesi diskusi panel ada salah satu pembahasan menarik dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
Deputi Bidang Perencanaan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Ikmal Lukman dalam pembahasannya mengatakan, dengan adanya omnibus law investasi akan bertambah banyak.
Ikmal juga membahas beberapa cara untuk meningkatkan investasi.Yang pertama meningkatkan kemudahan perijinan dengan menyederhanakan perijinan. Yang kedua melakukan promosi dengan succes story’. Dan terakhir meningkatkan infrastruktur.
Ikmal juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat Pemerintah akan men dalami ekspor ke Amerika salah satunya adalah tekstil. Untuk itulah kita harus membuat perjanjian bilateral untuk produk yang dikembangkan dikedua negara.(Hs.Foto:Hs)